BONE – Sertu Sulfadli Babinsa Koramil 14/Libureng Kodim 1407/Bone melaksanakan kegiatan pendampingan ketahanan pangan membantu petani pantau perkembangan tanaman padi, bertempat di Desa Pitumpidange, Kec. Libureng, Kab. Bone.
Dalam kegiatan tersebut Babinsa memberikan motivasi kepada Bapak Jamil (46) pemilik sawah sehingga lebih bersemangat didalam merawat tanaman padinya dengan harapan hasil panen nantinya lebih baik dan meningkat.
“Pendampingan yang kami lakukan guna memberikan semangat kepada petani agar hasil pertanian petani lebih meningkat,” Ucap Sertu Sulfadli.
Sementara itu, pemilik kebun Bapak Jamil mengucapkan “terimakasih kepada Babinsa yang sudah rutin melakukan pendampingan kepada kami semoga kegiatan initerus berjalan”tandasnya. (Pendim 1407/Bone)



















